Cara Membuat Warna Background Website Berubah otomatis Mengikuti Waktu
Juli 19, 2024
2
Hi Web Developer! kali ini guru design akan berbagi tutorial cara membuat body background website berubah otomatis berdasarkan waktu menggunakan CSS dan JavaScript. Buat para master tolong di koreksi kalau-kalau ada salah, tapi saya rasa tidak ada heheh. Buat para newbie yok di simak dan dipahami lalu di terapkan. Ok lanjut ketutorial:
Pertama
Pertama cari dahulu kode css kamu dimana letaknya, setelah ketemu tambahkan kode ini di css kamu.CSS
/* Background responsive */
.pagi {
background:green;
}
.siang {
background:yellow;
}
.sore {
background:silver;
}
.malam {
background:black;
}
Untuk warnanya bisa kamu sesuaikan sendiri misal pagi warna putih berarti kodenya #fff, malam warna hitam berarti kodenya #000 bisa juga menggunakan bahasa inggris black begitupun seterusnya. Untuk mendapatkan kode warna lengkap bisa lihat di sini.
Kedua
Tambahkan JQuery dibawah ini sebelum body penutup </body>.<script src='https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/3.3.1/jquery.min.js'></script>
<script type='text/javascript'>
//<![CDATA[
$(document).ready(function(){
var tg = new Date();
var jm = tg.getHours();
if (jm > 5 && jm < 8)
document.body.className = "pagi";
else if (jm > 8 && jm < 16)
document.body.className = "siang";
else if (jm > 16 && jm < 19)
document.body.className = "sore";
else if (jm > 19 || jm < 5)
document.body.className = "malam";
});
//]]>
</script>
Result
Selesai
Silahkan di terapkan semoga sukses, jika ada yang ingin di tanyakan silahkan tulis dikolom komentar.Sekian semoga bermanfaat, terimakasih.